Pantai Melasti, Pesona Indah dari Bali Selatan
23 Januari 2024 114x Bali Selatan
Jadi pantai yang terkenal karena tebing kapur indahnya, Pantai Melasti pastinya jadi salah satu destinasi wajib yang harus dikunjungi saat liburan ke Bali.
Pantai Melasti, jika mendengar nama pantai yang satu ini pastinya langsung terbayang bagaimana indahnya jajaran tebing kapur menghiasi area masuk pantai. Selain terkenal karena tebingnya yang ikonik, pantai ini juga dikenal sebagai salah satu pantai pasir putih tercantik di Bali. Airnya yang cenderung berwarna biru muda dan tosca juga menjadi daya tarik pantai yang satu ini.
Popularitas Pantai Melasti semakin memuncak ketika beberapa publik figur, selebritas, sampai artis berkunjung ke pantai ini untuk keperluan syuting maupun pemotretan dengan latar belakang pemandangan tebing kapur yang menakjubkan. Maka dari itu tiap hari pantai melasti ini selalu ramai dikunjungi wisatawan baik domestik maupun mancanegara.
Tidak hanya sekedar bersantai ria sambil bermain air dan pasir di tepi pantainya, pantai yang satu ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas rekreasi dan spot nongkrong seperti beach club, namun jika hal tersebut masih dirasa terlalu mainstream mungkin kalian bisa mencoba membeli tiket nonton pertunjukan tari kecak dengan view laut lepas yang dipentaskan saat sunset tiba.
INGIN LIBURAN KE BALI DAN MENGUNJUNGI TEMPAT – TEMPAT MENARIK LAINNYA?
BOOKING SEGERA PAKETNYA DISINI
Informasi dan Pemesanan
Hotline : +6281236727210, +6282147834120, +6288987083714 // E-mail : balitopholidaydotcom@gmail.com
Belum ada komentar